loading...
Resep Memasak Cumi Brokoli Saus Tiram ala Bunda Widyaa Ivana | Resep ARKME - Masaknya telat tadi. Baru ini yang mateng bunda, cumi brokoli saus tiram. Telur baladonya masih goreng-goreng masak-masak tumus-tumis. Hehe..
Gak apa-apa deh, ini mah masaknya santai bunsis, soalnya yang makan aku sendiri. Yuk ada yang mau nemenin bund? hehe...
Cumi Brokoli Saus Tiram |
Resep Masak Cumi Brokoli Saus Tiram Enak
Bahan-bahan :
- 1/2 kg Cumi Basah
- 1 bh Brokoli (ukuran sedang)
- 1 bh Bawang Bombay (ukuran kecil)
- 2 lbr Daun Bawang
- 1 bh Tomat (ukuran kecil)
- 2 siung Bawang Putih (cincang halus)
- 5 siung Bawang Merah (diiris tipis)
- 4 bh Cabe Keriting (diiris tipis)
- 2 sdm Saus Tiram (sya pakai saori)
- 2 sdm sari jeruk Nipis/ Lemon
- 3 sdm Minyak Goreng / Margarin
- 300 ml Air Putih
- Daun Salam + Lengkuas
- Garam + Penyedap rasa
Persiapan :
- Cumi yang telah dibersihkan, dipotong sesuai selera lalu diberi air perasan jeruk nipis, dan tiriskan.
- Potong Brokoli sesuai selera.
- Bawang merah, bawang putih, bawang bombay, Daun Bawang, Cabe keriting, Tomat, Daun Salam + Lengkuas, Air, Garam + Penyedap Rasa, dan Minyak/ Margarin.
Cara memasak cumi brokoli saus tiram :
- Panaskan 3 sdm minyak/ margarin dalam wajan penggorengan.
- Tumis semua bahan yang sudah disiapkan (kecuali tomat & daun bawang) sampai tercium bau harum.
- Masukan Cumi yang sudah ditiriskan tadi, tambahkan Air, Garam + Penyedap rasa sesuai selera, kemudian diaduk rata lalu tutup wajan 2-3 mnt sampai Cumi terlihat agak matang.
- Masukan Brokoli, Daun Bawang + Tomat. Tambahkan 2 sdm Saori Saus Tiram, diaduk rata, kemudian tutup wajan sampai brokoli terlihat matang (jgn sampai layu / terlalu matang).
- Cumi Brokoli siap dihidangkan.
Selamat mencoba resep masak cumi brokoli saus tiram ini bunda. Terima kasih.
Sumber : resep ARKME
Sumber : resep ARKME
loading...
0 komentar: