Thursday, December 8, 2016

COFFEE PENNYLANE BROWNIES

loading...


Bismillahirrohmanirrohim

Assalamu'alaykum warahmatullahi wabarakatuh
Udah pernah nyobain bikin pennylane brownies? Yuuup resep brownies ini sempat booming beberapa tahun yang lalu. Seingat saya sih waktu awal-awal saya belajar baking tuh. Adalah Riana Ambarsari yang mempopulerkan pennylane brownies ini, bahkan namanya juga berasal dari nama blog beliau. Berbeda dengan resep brownies lain yang menggunakan dark cooking chocolate, pennylane ini justru tidak pakai. Jadi hanya memakai coklat bubuk saja. Walau tidak memakai DCC, tapi rasanya tetap enaak. Yang membuat penasaran adalah lapisan shinny crust khas brownies. Sudah beberapa kali saya bikin pennylane brownies, eeeh kok shinny crust-nya selalu gak keluar. Ternyata banyak juga yang mengalami seperti saya. Setelah banyak browsing, ternyata teman-teman yang nurut dengan resep asli dari Mbak Riana bisa keluar lho lapisannya. Nah kalau saya ternyata dengan seenaknya mengurangi takaran gulanya huhuhuhu. Banyak teman-teman blogger yang bilang kalau mau lapisannya keluar, jangan kurangi takaran gulanya. Okeeh brarti memang harus nyoba bikin lagi kan.

Beberapa waktu yang lalu akhirnya saya bikin nurut rut dengan resep asli, maksudnya gak ngurangi takaran gula. Eeeh...tetep dimodif dikit sih, saya tambahin kopi bubuk hehehe. Ternyata shinny crust masih malu-malu, keluar sih tapi tipis aja. Berarti memang saya harus coba lagi kan, soalnya saya pengen banget bisa bikin pennylane cookies yang keren itu. Sebelum belajar bikin pennylane cookies kan harus lulus pennylane brownies dulu hahaha. Jadi kalau memang hasil resep yang kita coba belum sesuai dengan keinginan atau gak sama dengan hasil resep yang kita contek, jangan langsung nyalahin resepnya ya. Bisa aja karena kesalahan kita kan. Resep sama tapi beda tangan juga bisa beda hasilnya yeess.

Sebenarnya untuk membuat brownies dengan shinny crust sudah sering saya tuliskan ya. Sependek yang saya tau, kuncinya adalah pada pemakaian gula halus dan pengovenan memakai suhu tinggi terutama di awal-awal pengovenan. Kalau gak punya gula halus gimana? Ya diblender dulu gulanya. Kalau pakai suhu tinggi kan takutnya gosong bund? Suhu oven bisa diturunkan setelah shinny crust keluar, jadi brownies tetap cantik dan gak gosyoong.

Yang penasaran pengen bikin pennylane brownies, saya tuliskan lagi resepnya ya. Dulu udah pernah saya posting juga sih, jaman masih motret pakai hape jadul saya. Kalau males searching, monggo nyontek disini aja yaa.




COFFEE PENNYLANE BROWNIES

Bahan :
4 butir telur
360 gr gula pasir halus
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanilla (saya pakai vanilla paste)
210 gr tepung terigu serbaguna
60 gr coklat bubuk (saya pakai bendrops)
20 gr kopi bubuk 2 in 1 (optional, aslinya tidak pakai)
225 gr minyak goreng
Chocochips secukupnya

Taburan (optional) :
almond slice atau sesuai selera

Cara Membuat :
1. Panaskan oven 200'C, siapkan loyang dan alasi kertas roti hingga ke sisinya. Sisihkan.
2. Kocok telur dan gula hingga rata, masukkan garam dan vanilla.
3. Masukkan campuran terigu, coklat bubuk dan kopi dengan cara diayak sambil diaduk dengan spatula hingga tercampur rata.
4. Masukkan chocochips, aduk rata
5.Tuang minyak goreng dan aduk rata kembali.
6.Tuang ke dalam loyang, taburi dengan topping kemudian panggang hingga matang. Pada awal pemanggangan saya memakai suhu tinggi kemudian saya turunkan menjadi 160'C.
7. Angkat, dinginkan dan potong sesuai selera.





Walau tidak memakai DCC, rasanya tetap enak. Gunakan coklat bubuk dengan kualitas baik ya agar terasa 'nyoklat'. Saya suka sekali dengan teksturnya yang cukup moist ini. Favorit deeh ^^

Happy baking...semoga bermanfaat ya

Sumber : catatan-nina.blogspot.co.id
loading...
Previous Post
Next Post

0 komentar: